29 Maret 2015

Lapar


Lapar


Malam itu Tepat Pukul 00.00 waktu indonesia bagian barat
Ku lihat berita di media
BBM kembali naik
Tapi hampir tak ku hiraukan
Aku tak mampu berpikir
yang kurasa hanya kelaparan
Ku tinggal tidur
Berharap esok ada perubahan

Pagi nya
di tv para pakar berkoar
Pakar ekonomi, pengamat politik, hukum, dan semua saling ikut berkoar
Tolong lahhhh hentikan!
Aku muak
Aku bosan
Aku mual
dan aku masih tetap Lapar

Kebijakan ini
Kebijakan itu
Demi ini dan demi itu
Saling bergantian
Argumen yang menurut mereka masuk akal
tapi menurut ku??
Aku bahkan tidak dapat mendengar
Aku sedang lapar.

Begitu manis pendapat para pakar
Membela sebuah kebijakan
namun ada juga yang sebaliknya
Menentang dengan segala alasan
Aku tak tahu
yang mana harus dipercaya

Ku tak tahu yang menentang
Apakah sedang kelaparan
Sama seperti ku
atau lapar demi simpati
Lalu di belakang mengunyah roti
Ditambah segelas susu
ahhh membayangkannya membuatku semakin lapar.

Semakin siang semakin menjadi
Lamunan dan hayalan ku pun semakin tinggi
Dalam lamunan
Ku membayangan mengapa para pakar tsb hanya berkoar di tv
Tidak kah mereka mempunyai niat untuk duduk bersama
Menyelesaikan segala permasalahan negeri.
Pasti bisa
Mereka kan pakar!!!!!!!!!!!

Aku bodoh jika sedang lapar.
Aku ingin bertanya,
Apa sebenarnya tugas mereka?
Mereka sekolah tinggi hanya untuk berbicara kah?
Hanya untuk berpendapat?
Dibalik itu apa tugas mereka?
Pertanyaan macam apa ini, hahaha
Maaf aku lapar!

Mungkin,
Pencurian, perampokan, kekerasan, dan lain lain
Salah satu penyebab nya adalah
LAPAR

Bandar Lampung, 29 maret 2015




Artikel Terkait:



Jangan Cuma Dibaca ya, Tinggalkan Komentar Disini :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar