MISTERI SUPERSEMAR 1966
Kemanakah Surat SUPERSEMAR ? |
Awal mula terjadinya pergantian kursi Presiden RI dari Ir.Soekarno kepada Soeharto karena suratSUPERSEMAR. SuperSemar (Surat Perintah Sebelas Maret) dikeluarkan pada tanggal 11 Maret 1966 itu Menurut pengakuan sejarah yang sampai sekarang tak ada bukti dan saksi yang mengetahui, bahwasanya "Surat perintah dari presiden Soekarno yang diberikan kepada Letjen Soeharto guna mengambil tindakan demi menjaminnya keamanan, ketegangan, dan kestabilan jalnnya pemerintahan serta menjaga keutuhan bangsa dan Negara Republik Indonesia dan demi keselamatan Pemimpin Besar Revolusi." Dengan logika sederhana kita mencerna bahwa surat SUPERSEMAR itu adalah surat perintah yang intinya menurunkan jabatan presiden Soekarno kepada Soeharto, Benarkah ?. Jika kita talar seorang Ir. Soekarno yang bisa membuat Presiden Amerika J.F Kennedy bertekuk lutut kepada Indonesia dan memberikan 3 hadia pesawat tempur hanya karena tak mau berurusan dengan Ir.Soekarno dan para pejuang HAM dan Persamaan Hak seperti "Che Guevara" yang sangat menghormati Soekarno, secara pribadi ini jelas tak mungkin dan tidak masuk akal hanya karena terjadi pemberontakan G30S PKI dan lantas membuat ciut mental seorang Soekarno. Ini yang saya pahami bahwa Surat itu bisa saja Palsu dan Jelas ada tekanan Kudeta kepada Soekarno, yang pada masa itu Soeharto memegang kendali Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI). Yang menjadi masalah sekarang adalah, tidak ditemukannya ke-aslian surat SUPERSEMAR itu sendiri dan Tanda Tangan Soeharto terjadi penyimpangan yang mendalam bila dibaca secara tulisan tangan seseorang yang dalam ancaman. Ini jelas suatu misteri, kemanakah surat asli SUPERSEMAR itu ?. Agar lebih jelas kita bahas kronoligis, misteri dan fakta mengenai surat SUPERSEMAR itu sendiri.
Satu fakta menarik yang terungkap, salah seorang yang sangat dengan Ir. Soekarno pada masa itu adalah Soekardjo Wilardjto, sayang dia telah wafat pada tanggal 5 Maret 2013 di Yogyakarta. selama 47 tahun dari Maret 1966 sampai Maret 2013 dia tak lupa sekalipun kejadian terjadinya surat SUPERSEMAR itu.
Pelajaran Sejarah di sekolah pada zaman Orde Baru mengatakan bahwa ada 3 Jenderal yang menghadap Bung Karno untuk mengantarkan Supersemar kepada Mayjen Soeharto, namun kesaksian Wilardjito mengatakan bahwa ada 4 Jenderal yaitu Mayjen Basuki Rahmat, Mayjen Maraden Panggabean, Brigjen Amir Machmud dan Brigjen M. Yusuf. Mereka datang ke Istana Bogor pada 11 Maret 1966 dinihari dan pada 11 Maret 1966 petang hari.
Berikut kesaksiannya:
Sekitar pukul 01.00 WIB dinihari tanggal 11 Maret 1966, ada 4 orang Jenderal (yang telah disebut diatas) datang ke Istana Bogor untuk bertemu Presiden Soekarno. Saat itu, Presiden Soekarno hampir tidur. Karena saat itu Wilardjito sedang bertugas, ia mengetuk pintu kamar Presiden Soekarno dan memberitahu ada tamu datang.
“Paduka, ada tamu,”. Jawab Presiden, “Siapa?”
“Basuki Rachmat, Amir Machmud, M. Yusuf dan Jenderal Panggabean.
“Ada apa?”
“Saya tidak tahu, Paduka.
Setelah mendengar laporan itu, kata Wilardjito, Presiden Soekarno langsung keluar kamar memakai piyama menuju ruang tamu. Wilardjito mengikuti Presiden dari belakang. Kepada 4 jenderal tersebut Presiden bertanya, “Ada apa datang malam-malam?”
“Ini mohon ditandatangani karena situasi sudah genting,” kata M. Yusuf sembari menyodorkan stopmap berwarna pink. Bersamaan dengan itu, Basuki Rachmat dan M. Panggabean mencabut pistol dari pinggangnya dan menodongkannya kepada Presiden Soekarno. Melihat itu, Wilardjito juga langsung mencabut pistolnya karena keselamatan Presiden sedang terancam. Keselamatan Presiden adalah tanggung jawabnya.
Melihat situasi ini, Presiden melarang Wilardjito dan mengatakan, “Jangan, jangan!.”. Ketika stopmap warna pink itu dibuka dan dibaca oleh Presiden, beliau kaget. “Ini diktumnya kok diktum militer? Bukan diktum Kepresidenan?”. Dengan bernada memaksa, Amir Machmud mengatakan, “Untuk mengubah, waktunya sudah sempit”.
“Ya sudah kalau saya memang harus menyerahkan kepada Harto. Tapi kalau situasinya sudah baik, mandat ini kembali kepada saya,” kata Presiden Soekarno. Saat itulah Supersemar ditandatangani oleh Presiden Soekarno.
“Pada malam tanggal 13 Maret 1966, para petugas Istana ditangkapi, bahkan sampai ajudan pribadi Kolonel Maulwi Saelan dan Brigjen Sabur (Komandan Pasukan Tjakrabirawa). Lalu Supersemar disidangkan di MPRS. Soekarno lengser dan Soeharto diangkat sebagai pejabat Presiden. Soekarno diasingkan ke Wisma Yaso (sekarang Museum Satria Mandala), tidak boleh baca koran, dilarang menonton televisi dan dilarang mendengarkan radio.”
Penyelewengan dan kesewenang-wenangan yang dicurigai oleh Wilardjito ternyata bukan omong kosong. Terbukti, setelah Soeharto dengan leluasa menyelewengkan Supersemar, ia dan keluarganya ditangkap. Semua orang yang dekat dengan Presiden Soekarno ditangkapi dan disingkirkan.
Wilardjito menulis:
“Sungguh brutal dan sewenang-wenang sekali, tanpa prosedur hukum. Setiap orang yang ditangkap ditodong oleh dua regu, diperintahkan supaya angkat tangan. Tanpa surat perintah penangkapan dan kami dinaikkan truk dan dibawa ke RTM (Rumah Tahanan Militer). Bahkan, bukan hanya surat penangkapan tidak ada, surat penahananya pun tidak pernah diberikan. Bukan itu saja kesewenang-wenangannya, beberapa dipindahkan ke tempat tahanan lain, tidak pernah diberikat surat pemberitahuan, baik kepadaku maupun kepada keluarga saya. Bahkan, semua hak-hak saya dihentikan begitu saja tanpa surat keputusan apapun. Bahkan, hak milik dan data-dta kami dirampas. Sengaja saya katakan dirampas karena saya tidak pernah diberikan surat tanda sita rumah pribadi, sebab dulu saya bayar harganya, dirampas beserta sertifikatnya.”
Pak Soekarjo Wilardjito dan bukunya tentang SUPERSEMAR |
Sumber ini saya temukan melalui bukunya, betapa hebatnya kudeta dan kapitalisme pikiran Soeharto tentang melakukan penyerangan kepada Presiden Soekarno. Orang dekatnya di tangkap, semua yang mendukung Soekarno dibunuh dan diasingkan, semua yang menyangkut Soekarno harus di lenyapkan. Mungkin pada masa itu akan sangat bahaya jika keyakinan kita sebagai pejuang bangsa berbeda dengan keyakinan para Poli"TIKUS" Kapitalisme dan awal mula Pembaharuan Orde dimulai, dimulainya pembantaiian dan puncaknya yaitu Pemberontakan 1998 dengan di akhiri dengan kisah yang manis yaitu turunya Presiden Soeharto setelah menjabat kurang lebih 32 tahun sebagai pemimpin tertinggi Komunisme Indonesia, dan harus di ingat juga kisah ending yang menyeramkan yaitu hilangnya 13 Aktivis Indonesia yang saat ini tak tahu mereka ada dimana, jika masih hidup mereka sekarang tinggal dimana ?, dan jika sudah mati dimakah kuburannya ?.
Kedua, dimanakah SURAT SUPERSEMAR ASLI ITU SEKARANG ?.
Jika Readers belum mengetahui, bahwa di arsip dokumen negara tidak ada satupun surat SUPERSEMAR yang asli, dan tidak ada juga pengusutan ulang tentang kronoligis kebenaran SUPERSEMAR. Jelas ini sorotan akan penegak hukum di indonesia readers. Kasus sebesar ini saja tidak ada kepedulian,bagaimana dengan rakyat kecil yang akan melawan Rakyat besar di meja hijau ?, tanyakan pada hati readers apa kelanjutan dan keputusan sidang nanti.
Menurut Merdeka.com yang ditulis tanggal 12 Maret 2012 :
"Keberadaan naskah asli Surat Perintah 11 Maret 1966 (Supersemar) tetap menjadi misteri. Tiga naskah Supersemar yang disimpan di Arsip Negara Republik Indonesia, semuanya adalah palsu. Lantas di mana yang asli?
Kepala ANRI, M Asichin menjelaskan, naskah Supersemar yang disimpan di etalase arsip negara itu kini ada tiga versi versi. Pertama, yakni surat yang berasal dari Sekretariat Negara. Surat itu terdiri dari dua lembar, berkop Burung Garuda, diketik rapi dan di bawahnya tertera tanda tangan beserta nama Sukarno.Sementara surat kedua berasal dari Pusat Penerangan TNI AD. Surat ini terdiri dari satu lembar dan juga berkop Burung Garuda. Ketikan surat versi kedua ini tampak tidak serapi pertama, bahkan terkesan amatiran. Jika versi pertama tertulis nama Sukarno, versi kedua tertulis nama Soekarno.Untuk versi ketiga, lebih aneh lagi. Surat yang terakhir diterima ANRI itu terdiri dari satu lembar, tidak berkop dan hanya berupa salinan. Tanda tangan Soekarno di versi ketiga ini juga tampak berbeda dari versi pertama dan kedua.Asichin memastikan ketiga surat itu adalah Supersemar palsu. Sebab, lazimnya surat kepresidenan, seharusnya kop surat Supersemar berlambang bintang, padi dan kapas.Bukannya Burung Garuda. Apalagi yang polosan seperti yang terakhir, kata Asichin saat di Jakarta, Sabtu (10/3)." (Sumber : Merdeka.com)
Bagaimana bisa dokumen yang berisi tentang pergantian Presiden kita sendiri tak ada ?, jelas inilah misteri yang harus di ungkap sekarang agar kelak para bocah SD tahu bahwa kepahitan negara kita dapat terungkap. Bagaimana bisa ?, Bagaimana Bisa ? dan lagi lagi kita tanyakan BAGAIMANA BISA HOI NJINK ?.
Tetapkah Menjadi Mistery ? |
Tiga Versi Supersemar,
Lebih dari empat puluh tahun berlalu, misteri Surat Perintah 11 Maret 1966 (Supersemar) hingga kini belum juga terpecahkan. Di mana naskah asli surat tersebut juga masih belum bisa ditemukan.
Sejumlah versi proses terbitnya Supersemar pun beredar. Entah siapa yang benar. Namun dari sejumlah keterangan, yang tidak bisa dibantah adalah Supersemar yang disimpan di ANRI adalah palsu.
Sejumlah versi proses terbitnya Supersemar pun beredar. Entah siapa yang benar. Namun dari sejumlah keterangan, yang tidak bisa dibantah adalah Supersemar yang disimpan di ANRI adalah palsu.
Supersemar yang disimpan di etalase arsip negara itu kini ada tiga versi versi:
- Versi Pertama, yakni surat yang berasal dari Sekretariat Negara. Surat itu terdiri dari dua lembar, berkop Burung Garuda, diketik rapi dan di bawahnya tertera tanda tangan beserta nama Sukarno.
- Versi Kedua, berasal dari Pusat Penerangan TNI AD. Surat ini terdiri dari satu lembar dan juga berkop Burung Garuda. Ketikan surat versi kedua ini tampak tidak serapi pertama, bahkan terkesan amatiran. Jika versi pertama tertulis nama Sukarno, versi kedua tertulis nama Soekarno.
- Versi Ketiga, lebih aneh lagi. Surat yang terakhir diterima ANRI itu terdiri dari satu lembar, tidak berkop dan hanya berupa salinan. Tanda tangan Soekarno di versi ketiga ini juga tampak berbeda dari versi pertama dan kedua.
Kontroversi Surat Perintah 11 Maret 1966 (Supersemar) tidak hanya seputar keberadaan (fisik) surat itu, namun juga soal isinya. Tiga versi Supersemar yang disimpan di Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) secara isi memang sama, yakni perintah untuk mengamankan negara. Namun, bagaimana tafsir atas isi surat tersebut?
Seperti diketahui, Supersemar telah dijadikan alat pembenaran bagi Soeharto, si penerima, untuk memberangus Partai Komunis Indonesia (PKI), menangkap 15 menteri yang dianggap beraliran kiri dan loyal terhadap Presiden Soekarno serta mengawasi pemberitaan di media massa saat itu.
Melihat langkah Soeharto itu, Soekarno segera mengeluarkan surat lanjutan dua hari berikutnya atau 13 Maret 1966 (Wisnu: 2010). Surat yang berisi tiga poin penting ini dibawa oleh Wakil Perdana Menteri II, Dr J Leimena, dan diserahkan kepada Soeharto.
Surat itu pada intinya mengingatkan Soeharto bahwa:
Pertama, Supersemar bersifat teknis/administratif semata, bukan politis. Surat semata-mata berisi perintah untuk mengamankan rakyat, pemerintah dan presiden.
Kedua, surat juga mengingatkan pembubaran partai politik harus atas seizin presiden.
Ketiga, Soeharto diminta datang menghadap presiden untuk memberikan laporan.
Surat yang tidak banyak diketahui publik ini akhirya tak digubris Soeharto. Semua tahu bahwa setahun setelah penyerahan Supersemar atau 12 Maret 1967, Soeharto diangkat sebagai Presiden menggantikan Soekarno tanpa proses pemilu.
Sejarawan Asvi Warman Adam (2009) menilai Supersemar seperti blanko cek kosongyang bisa diisi semaunya oleh Soeharto. Hal ini terlihat dalam frasa “mengambil tindakan yang dianggap perlu” dalam poin perintah pertama surat itu.
Supersemar, kata Asvi, akhirnya ditafsirkan bukan hanya sebagai perintah pengamanan, namun juga pemindahan kekuasaan (transfer of authority). Brigjen Amir Machmud, salah satu orang dekat Soeharto, setelah melihat surat itu menilai surat itu bernada penyerahan kekuasaan.
"Kontroversi isi Supersemar ini akhirnya membuat persepsi bahwa Supersemar palsu sengaja dibuat mengarahkan ke transfer of authority. Sementara yang asli jelas merupakan perintah mengamankan negara atau delegation of authority. Ini pula yang diamini Roeslan Abdul Gani, salah satu menteri Soekarno saat itu."
Bagaimana Readers, Begitu Intrik Nuansa Orde Baru Mereka ?, Begitu Drama mereka membuat cerita seperti FTV ?, Begitu Pentingkah kekuasaan sehingga teman akhirnya di korbankan ?, Begitu kuatnya nuansa hitam yang terlihat dan sepertinya hari demi hari yang di lalui oleh para mereka yang hidup di jaman itu selalu di selubungi mistery, tiada hari tanpa mistery.
BUNGA DAN TEMBOK
Seumpama bunga
Kami adalah bunga yang tak
Kau hendaki tumbuh
Engkau lebih suka membangun
Rumah dan merampas tanah
Kami adalah bunga yang tak
Kau hendaki tumbuh
Engkau lebih suka membangun
Rumah dan merampas tanah
Seumpama bunga
Kami adalah bunga yang tak
Kau kehendaki adanya
Engkau lebih suka membangun
Jalan raya dan pagar besi
Kami adalah bunga yang tak
Kau kehendaki adanya
Engkau lebih suka membangun
Jalan raya dan pagar besi
Seumpama bunga
Kami adalah bunga yang
Dirontokkan di bumi kami sendiri
Kami adalah bunga yang
Dirontokkan di bumi kami sendiri
Jika kami bunga
Engkau adalah tembok itu
Tapi di tubuh tembok itu
Telah kami sebar biji-biji
Suatu saat kami akan tumbuh bersama
Dengan keyakinan: engkau harus hancur!
Engkau adalah tembok itu
Tapi di tubuh tembok itu
Telah kami sebar biji-biji
Suatu saat kami akan tumbuh bersama
Dengan keyakinan: engkau harus hancur!
Dalam keyakinan kami
Di manapun – tirani harus tumbang!
Di manapun – tirani harus tumbang!
SEMOGA LEBIH BISA MENJADI WAWASAN SEJARAH !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar